Usia Kandungan 29 Minggu, Paula Istri Baim Wong Masuk Rumah Sakit. Mohon Doanya

 


Kabar kurang menyenangkan datang dari Paula Verhoeven. Istri Baim Wong ini harus dirawat di rumah sakit di kehamilan 29 minggu. Potret Paula Verhoeven dirawat di rumah sakit diunggah di laman Instagramnya pada 11 Agustus 2021 dan ditemani oleh Baim Wong dan juga sang buah hati.


“MasyaAllah Tabarakallah. Semalem 2 jagoan mama nemenin mama bobo di RS…🤗 Makasi sayang ❤️ #29weekspregnant #bapau #baimpaula.” Tulis Paula Verhoeven di laman Instagramnya pada (11/8/2021). 


Melihat unggahan Paula Verhoeven terbaring di rumah sakit tentunya banyak yang  penasaran dengan kondisi artis berusia 33 tahun ini. Namun, sahabat Nagita Slavina ini belum menjelaskan penyebab dirinya harus sampai di rumah sakit saat hamil besar.

Namun dalam unggahannya terlihat jika kondisi Paula sudah membaik. Doa dan dukungan untuk Paula dan calon anak kedua pun mengalir di kolom komentar. Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret seleb Paula Verhoeven dirawat di rumah sakit dan ditemani Baim Wong dan Kiano, Kamis (12/8/2021).


atuh sakit dan harus di rawat di rumah sakit saat hamil besar, Paula Verhoeven ditemani Baim Wong dan Kiano di RS.


Sakit apa Paula Verhoeven?


"Cepat sembuh mama pau," komentar netizen.


"Sehat-sehat Kak Pau, semoga lancar semuanya," tulis warganet.


"GWS bumil," timpal lainnya.


Hamil anak kedua, Paula Verhoeven beberapa kali alami gangguan kesehatan. Sebelumnya ia dinyatakan positif Covid-19.


Baim Wong sempat khawatir. Namun Baim Wong sedikit lega, karena CT value Paula Verhoeven cukup tinggi.


Selama Paula sakit, Baim yang menjaga Kiano. Baim yang selama ini sibuk kerja, baru tahu cara membuat susu karena harus urus Kiano seorang diri.


"Sayang, Kiano nyariin tuh. Tuh dia ketawa," kata Baim saat video call Paula.


Halo Kiano, mama kangen," jawab Paula.

"Gimana keadaan kamu sekarang?" tanya Baim.


"Pilek. Pusing. Udah tidur sih sebentar," kata Paula.


Sebelumnya, adik Paula dan kedua orang tua Paula juga positif Covid-19. Paula sempat datang ke rumah mereka memakai APD untuk memberikan makanan.***

0 Response to "Usia Kandungan 29 Minggu, Paula Istri Baim Wong Masuk Rumah Sakit. Mohon Doanya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel