5 Ciri Pasangan Suami-Istri yang Akan Tetap Bersama Sampai Tua

 


Ketika kamu sudah menemukan pasangan yang tepat, kamu akan berusaha agar tidak kehilangannya dan akan terus berusaha menjaga hubunganya.




Mempertahankan orang yang dicintai tidak semudah jatuh cinta, jika kedua pasangan sama-sama sadar betapa pentingnya hubungan dan sama-sama mau memperjuangkan hubungan tentu akan mampu melewati apapun masalah yang dihadapi.




Beberapa tipa pasangan ini memiliki peluang besar untuk tetap bersama hingga tua.




1. Tidak Memaksakan Kesempurnaan




Ketika seseorang yang menjalin hubungan sama-sama sadar bahwa pasangannya tidak sempurna, memiliki kekurangan dan keburukan tentu mereka tidak akan menuntut kesempurnaan.


BACA SELENGKAPNYA...


Karena menginginkan pasangan yang sempurna hanya akan menjadi racun bagi hubunganmu, memicu kesalah pahaman, kekecewaan terlalu menuntut sehingga sama-sama terluka dan akhirnya berpisah.




2. Sama-sama Mau Menerika Kekurangan




Pasangan yang tidak hanya menerima kelebihan pasangan namun juga menerima kekurangannya. Saling memaksimalkan kelebihan dan berusaha memperbaiki hubungannya.




3. Pasangan yang Saling Membahagiakan




Hubungan bukan dibangun dari satu pihak saja, jadi keduanya harus sama-sama saling membahagiakan. Ketika satunya perhatian harus dibalas dengan perhatian bahkan lebih, jika tidak pasti salah satunya akan merasa tersakiti.




Buat dia merasa berharga bukan tak dihargai dan dianggap tidak ada.




4. Pasangan yang Terbuka Dalam Segala Hal




Komunikasi yang sangat transparan akan membuat hubungan langgeng. Karena mereka tidak memendam masalah apapun, mereka saling jujur, mungkin ada hal yang menyakitkan dari kejujuran itu tapi justru itulah yang memudahkan banyak hal dalam mebangun rumah tangga.




5. Pasangan yang Memiliki Humor yang Sama




Pasangan akan semakin langgeng ketika selalu bahagia dan tertawa bersama. Ketika pasangan memiliki selera humor yang sama akan langgeng sampai tua.


BACA SELENGKAPNYA...




0 Response to "5 Ciri Pasangan Suami-Istri yang Akan Tetap Bersama Sampai Tua"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel