Jadi Ladang Pahala, Dorce Gamalama Ternyata Tinggalkan 5 Kebaikan Ini Sebelum Wafat

 


Kepergian Dorce Gamalama meninggalkan duka bagi keluarga dan para sahabat.


Diketahui, presenter kondang itu meninggal dunia pada hari ini, Rabu (16/2) sekitar pukul 7.30 WIB.


Dorce Gamalama wafat di usia 58 tahun akibat terpapar virus Corona atau Covid-19.



Sebelum meninggal, Dorce Gamalama memang sempat dirawat di rumah sakit dan kondisinya kritis.


Kondisi Dorce Gamalama diperparah riwayat penyakit diabetes atau gula darah yang sudah diidap sejak 15 tahun terakhir.


Baca juga: Daftar Lagu yang Dinyanyikan & Diciptakan Dorce Gamalama, Gendang Dangdut - Salam Mesra Buat Ternate


Artis serba bisa Dorce Gamalama meninggal dunia di usia 58 tahun setelah terpapar COVID-19.

Artis serba bisa Dorce Gamalama meninggal dunia di usia 58 tahun setelah terpapar COVID-19. (Instagram/dg_kcp)

Sudah tiga minggu lamanya Dorce Gamalama dirawat karena positif Covid-19.


Namun akhirnya pemilik nama lahir Dedi Yuliardi Ashadi itu harus berhenti berjuang melawan penyakit yang semakin menggerogoti tubuhnya.


Dorce Gamalama meninggal setelah kondisinya drop dan tidak sadarkan diri.


"Beliau sudah tiga minggu di rumah sakit dan terpapar Covid-19," tambah Hetty Sunjaya, sahabat Dorce Gamalama.


Iklan untuk Anda: Seorang ibu rumah tangga ditelan ular piton raksasa

Advertisement by

"Dia langsung drop dan nggak sadarkan diri sampai meninggalnya di RSPP Simprug."


Baca juga: Ferry Irawan Disentil Ngutang dan Punya Tato Mantan Istri, Venna Melinda Janji Jadi Pasangan Penurut


Dorce Gamalama baru saja dikabarkan telah tutup usia pada hari ini, Rabu (16/2).

Dorce Gamalama baru saja dikabarkan telah tutup usia pada hari ini, Rabu (16/2). (YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo)

Setelah meninggal, jenazah Dorce Gamalama langsung diurus oleh pihak rumah sakit dan tidak boleh dilihat karena terpapar Covid-19.


Adapun rencana pemakamannya, Hetty Sunjaya mengaku belum tahu akan dilakukan di mana.


Sang sahabat pun memohon doa dan agar jenazah diikhlaskan.


"Gak bisa dilihat, langsung diurus RS. Gak diizinin sekarang. Karena COVID-19 gak bisa diliat. Belum tahu di mana pemakamannya. Masih dalam pembahasan. Mohon doa dan keikhlasan atas meninggalnya beliau," ungkap Hetty Sunjaya.


Sebelum ini, Dorce Gamalama sempat menghebohkan publik karena wasiat dan firasat mengenai akhir kehidupannya.


Dalam video bersama Denny Sumargo beberapa waktu lalu, Dorce Gamalama mengatakan sudah mempersiapkan kain kafan dan memilih lokasi peristirahatannya yang terakhir.


Baca juga: Duka 2 Putri Angkat Atas Meninggalnya Dorce Gamalama, Wajah Cantik Soleha Siti Fatimah Jadi Sorotan


Komedian Sule membagikan kondisi terkini Dorce Gamalama yang sudah pulang ke rumah dan mulai bisa dijenguk.

Dorce Gamalama juga sudah punya riwayat penyakit diabetes yang sudah diidap sejak 15 tahun terakhir. (Instagram/dg_kcp)

Baca juga: Hormat Terakhir Dorce Gamalama Pada Buya Yahya, Soal Pemakaman Waria, Bunda: Hamba Serahkan


Selain itu, Dorce Gamalama meminta agar jenazahnya diperlakukan sebagai perempuan dan dikuburkan sebagaimana jenis kelaminnya sekarang.


Namun rupanya wasiat itu sempat memicu pro dan kontra masyarakat sampai pemuka agama.


Dikenal dermawan dan aktif dalam kegiatan sosial, berikut sederet kebaikan mendiang Dorce Gamalama yang mungkin tak banyak orang tahu.


Simak selengkapnya ulasan TribunJatim.com dari berbagai sumber.


1. Rajin Santuni Anak Yatim


Salah satu sikap dermawan yang tidak boleh dilupakan dari sosok Dorce Gamalama adalah kepeduliannya terhadap anak yatim.


Di tahun 2018 silam, Dorce Gamalama pernah memberikan santunan kepada 600 anak yatim melalui sebuah yayasan.


Dorce mengaku sudah sejak lama ingin membantu para anak yatim di Indonesia.


Ia merasa harus sering berbuat kebaikan selama dirinya masih hidup.


Poin positifnya, Dorce Gamalama selalu dibuat bahagia ketika bisa membantu sesama.


"Setelah saya nanti nggak ada, itu urusan orang hidup adi sekarang selagi saya dikasih nyawa dan kesehatan, saya akan terus bekerja apa pun kata orang saya nggak peduli, rezeki anak yatim," beber Dorce Gamalama dilansir dari Tribunnews.com.


Baca juga: Dorce Gamalama Kritis Sebelum Meninggal, Siapkan Kain Kafan dan Ingin Dimakamkan Sebagai Perempuan


Dorce Gamalama diketahui memiliki tiga anak angkat.

Dorce Gamalama diketahui memiliki tiga anak angkat. (Instagram/dg_kcp)

2. Bangun Sekolah Islam


Beberapa tahun belakangan, Dorce Gamalama memang sudah jarang tampil di layar kaca televisi.


Ia disibukkan dengan berbagai macam kegiatan sosial.


Satu di antaranya adalah mendirikan sekolah Islam di daerah tempat tinggalnya.


Namanya adalah Sekolah Islam Kasih Sayang Ibu yang dinaungi oleh yayasan milik Dorce Gamalama.


Jenjang pendidikan yang ditawarkan sekolah milik Dorce Gamalama ini mulai dari playgroup, taman kanak-kanak (TK) hingga sekolah dasar (SD).


Baca juga: Potret Terakhir Dorce Gamalama Dijenguk Menteri BUMN Erick Thohir, Kondisi Sang Artis Bikin Nyesek?


Dorce Gamalama meninggal dunia pada 16 Februari di rumah sakit akibat penyakit COVID-19. Sahabat Dorce sempat buka suara terkait rencana pemakaman yang diduga akan digelar pada 16 Februari.

Dorce Gamalama meninggal dunia pada 16 Februari di rumah sakit akibat penyakit COVID-19. Sahabat Dorce sempat buka suara terkait rencana pemakaman yang diduga akan digelar pada 16 Februari. (Instagram/dg_kcp)

3. Sosok Di Balik Kesuksesan Anne Avantie


Desainer kondang Anne Avantie mengakui bahwa Dorce Gamalama merupakan sosok yang berjasa untuk kesuksesan kariernya selama ini.


Anne masih ingat betapa Dorce Gamalama adalah pembuka jalan bagi kariernya di pertelevisian.


Tak hanya itu, Dorce Gamalama juga sangat mendukung kariernya dengan menggunakan semua koleksi busananya.


"Bu Dorce 2005 sekitar 16 tahun yang lalu hampir semua baju panggung beliau saya yang bikin.


Pribadinya yang unik, membuat saya banyak belajar tentang seseorang dengan kelebihan dan kekurangannya yang manusiawi," kata Anne Avantie.


Baca juga: Wasiat Dorce Gamalama Sempat Ditentang, Siapa Sangka Gus Miftah Kirim Doa: Allah, Panjangkan Umurnya


Dorce Gamalama meninggal dunia karena Covid-19.

Dorce Gamalama meninggal dunia karena Covid-19. (Instagram/dg_kcp)

4. Mendirikan Sebuah Masjid


Pemilik nama asli Hamidah Idham ini merayakan ulang tahun ke-45 dengan mewujudkan mimpi membangun masjid.


Bangunan megah bercat hijau itu diberi nama Masjid Al Hayyu yang berlokasi di Jalan Swadaya Gang Tabah, Bambu Apus.


Tak ada alasan khusus, Dorce Gamalama hanya ingin mewujudkan impian mulianya sebelum dipanggil Tuhan.


"Sisa-sisa umur saya akan dipergunakan sebaik-baiknya dengan membuat suatu hal yang positif," ungkapnya.


Baca juga: Dorce Gamalama Meninggal Dunia Terinfeksi Covid-19, Memiliki Komorbid Alzheimer dan Diabetes


Komedian Sule mengucapkan duka atas berpulangnya Dorce Gamalama.

Dorce Gamalama telah melakukan banyak kebaikan sebelum dirinya menghembuskan napas terakhir. (Instagram @dg_kcp)

5. Bantu Korban Gempa di Palu


Dorce Gamalama menjadi salah satu publik figur yang mengulurkan tangannya untuk membantu para korban gempa di Palu, Sulawesi Tengah.


Dorce Gamalama saat itu membawa dan memberikan bantuan berupa selimut dan sarung.


"Gue sumbangin nyawa gue ke sana, gue wakafin kalau emang perlu. Kalau emang ajalnya di situ ya mau diapain, bakal mati juga. Nggak bencana mati, bencana juga mati. Pokoknya ikhlas saja deh, yang penting nggak berpolitik, titik," tutur Dorce Gamalama tegas.



HALAMAN SELANJUTNYA>>>

0 Response to "Jadi Ladang Pahala, Dorce Gamalama Ternyata Tinggalkan 5 Kebaikan Ini Sebelum Wafat "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel